Darul Haq

Sahabat-sahabat Nabi dan Para Tabi’in

Rp140.000

Telah Dilihat 262 Pengunjung

Para sahabat Nabi dan Tabi’in adalah dua generasi terbaik umat Islam, yang dinobatkan oleh Rasulullah [Islamic phrases=”Shallallahu ‘alaihi wa Sallam”]H[/Islamic] dalam haditsnya sebagai “Sebaik-baik Generasi”.

Hal itu tidaklah mengherankan, karena para sahabat hidup di zaman Nabi [Islamic phrases=”Shallallahu ‘alaihi wa Sallam”]H[/Islamic] dan berguru langsung kepada beliau [Islamic phrases=”Shallallahu ‘alaihi wa Sallam”]H[/Islamic], mereka mereguk ilmu dari mata air kenabian yang jernih, dibimbing langsung dari Rasul [Islamic phrases=”Shallallahu ‘alaihi wa Sallam”]H[/Islamic] yang mulia. Mereka menyaksikan langsung pesona kesempurnaan dan keindahan islam yang dipraktikkan oleh Rasul [Islamic phrases=”Shallallahu ‘alaihi wa Sallam”]H[/Islamic] yang agung, sehingga mereka menjadi pribadi-pribadi unggul dan luhur yang sangat layak dijadikan teladan.

Para Tabi’in adalah generasi terbaik kedua setelah para Sahabat. Mereka adalah di antara umat terpilih yang mendapat kesempatan berguru kepada para Sahabat Nabi yang mulia, yang merupakan murid-murid Nabi Muhammad [Islamic phrases=”Shallallahu ‘alaihi wa Sallam”]H[/Islamic]. Mereka hidup di masa yang tidak jauh dari masa kenabian dan menyaksikan kesempurnaan dan keindahan islam yang masih orisinil yang dipraktikkan oleh para sahabat Nabi yang mulia. Merekalah perantara yang menyambungkan antara generasi para sahabat dengan generasi para imam madzhab dan para ulama serta orang-orang shalih yang datang setelah mereka.

Kisah perjuangan dan keteladan mereka yang mengagumkan terangkum dengan sangat baik dalam dua buku ini. Anda akan terkesima, menyaksikan bagaimana keimanan mengakar kuat dalam hati mereka, hebatnya kesungguhan mereka dalam mencari ilmu, keberanian mereka dalam menyuarakan kebenaran, kecerdasan mereka yang luar biasa, ketawadhuan mereka dalam panggung kehidupan, kepahlawan mereka dalam medan jihad, kezuhudan terhadap dunia, dan pengorbanan untuk meraih keridhaan Allah.

Home
Akun
Order
Chat
Cari