Darul Haq

AMIR BIN ABDI QAIS Dia Damai dalam Shalat padahal Seekor Ular di dalam Lengan Bajunya

Dikisahkan bahwa Amir bin Abdi Qais senantiasa shalat malam dan banyak berpuasa pada siang harinya. Seringkali iblis melintasi tempat ia bersujud menyerupai seekor ular. Maka jika dia mencium baunya, dia singkirkan dengan tangannya lalu berkata, “Kalau bukan karena bau busukmu pasti aku bersujud di atasmu.” Alqamah bin Mursyid berkata, “Aku pernah melihatnya sedang shalat, lalu …

Anakmu adalah pinjaman dari Allah, Hari ini Allah telah mengambilnya

Imam Ahmad menuturkan sebuah riwayat yang rinci dan indah dari Anas bin Malik Radhiyallahu ‘anhu, bahwa saat putra Abu Thalhah meninggal dunia, Ummu Sulaim (istrinya) berkata, “Janganlah ada yang memberi kabar kepada Abu Thalhah tentang kematiannya. Aku sendiri yang akan memberikan kabar ini.” Ummu Sulaim berkata, “Setelah itu aku rapikan jenazah putraku. Ketika Abu Thalhah …

Abu Sufyan menyaksikan “tentara langit” di perang Badar & kematian tragis Abu Lahab

Abu Rafi’ berkisah, Aku sedang duduk di samping sumur Zamzam sambil membuat beberapa buah anak panah, di sisiku duduk pula Ummu al-Fadhl. Kala itu berita kemenangan kaum Muslimin yang sampai kepada kami, membuat kami bersuka cita. Tiba-tiba Abu Lahab datang menyeret kedua kakinya untuk niat jahat hingga duduk di sisi bilik. Saat itu posisi punggungnya …

Imam Abu Hanifah Wafat Dibunuh?

Dari Bisyr bin al-Walid, dia mengatakan, “Suatu hari al-Manshur mencari Abu Hanifah, dia menginginkannya menjadi qadhi. Al-Manshur bersumpah bahwa Abu Hanifah harus menjabat sebagai qadhi, tapi Abu Hanifah menolaknya dan bersumpah tidak akan melakukannya. Melihat hal itu, ar-Rabi’ al-Hajib mengatakan, ‘Engkau melihat Amirul Mukminin bersumpah, sementara engkau juga bersumpah?’ Dia mengatakan, ‘Amirul Mukminin lebih mampu …

Awal Mula Kisah Pembangunan Masjid Nabawi dan Rumah Rasulullah

Langkah pertama yang dilakukan oleh Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam ketika sampai di Madinah adalah mendirikan masjid Nabawi, di lokasi unta tersebut duduk. Beliau membelinya dari dua orang anak yatim, si pemiliknya. Beliau sendiri ikut terjun dalam membangun, memindahkan batu bata, dan pekerjaan lainnya. Hal ini membangkitkan etos kerja para sahabat di dalam membangun, sehingga …

Sepenggal Kisah Inspiratif Atha bin Abi Rabah Budak yang Menjadi Ulama Terkemuka

“Wahai anakku, tuntutlah ilmu, karena dengan ilmu, orang rendah akan menjadi mulia, orang yang malas akan menjadi pintar, dan budak akan melebihi derajat raja.” Perkataan Sulaiman bin Abdul Malik di atas kepada putranya tentang masalah ilmu tidaklah berlebihan. Karena Atha’ bin Abi Rabah pada masa kecilnya adalah hamba sahaya milik seorang perempuan penduduk Makkah. Akan …

Pertemuan Menyentuh Hati antara An-Najasyi dan Ja’far bin Abi Thalib: An-Najasyi menangis mendengar lantunan al-Qur`an dari Ja’far

An-Najasyi berkata kepada mereka, “Apa gerangan agama yang membuat kalian memisahkan diri dari kaum kalian dan tidak membuat kalian masuk ke dalam agamaku atau agama-agama yang lain?” Ja’far bin Abi Thalib selaku juru bicara kaum Muslimin bertutur, “Wahai baginda raja! Kami dahulunya adalah kaum Jahiliyah; menyembah berhala, memakan bangkai binatang, melakukan perbuatan keji, memutus silaturahim, …

Biografi Imam al-Muzani

Ibnu Abdil Bar berkata, “(Imam al-Muzani adalah) seorang ahli fikih, ulama, berpengetahuan akurat, berkedudukan mulia dalam pertimbangan fikih, menguasai sisi-sisi perkataan dan perdebatan, baik penjelasannya, pelopor dalam madzhab asy-Syafi’i, perkataan, hafalan dan penguasaannya mumpuni, menulis buku-buku dalam madzhab asy-Syafi’i dalam jumlah yang banyak yang tidak disetarai oleh siapa pun. Sungguh beliau telah membuat lelah orang-orang …

Kisah Keislaman Seorang Ulama Yahudi Ternama

Diriwayatkan oleh Imam al-Bukhari tentang keislaman Abdullah bin Salam Radhiyallahu ‘anhu, seorang ulama kenamaan Yahudi. Tatkala mendengar kedatangan Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam di Madinah, tepatnya di perkampungan Bani an-Najjar, dia mendatangi beliau dengan tergesa-gesa dan mengajukan beberapa pertanyaan yang hanya bisa dijawab oleh seorang nabi. Tatkala mendengar jawaban-jawaban beliau terhadap pertanyaannya, dia langsung beriman …

Untaian Kalimat yang Mencapai Dasar Kedalaman Lautan

Dhimad al-Azdi berasal dari suku Azd Syanu`ah Yaman dan biasa mengobati penyakit. Ketika tiba di Makkah, dia mendengar para begundal di sana berkata, “Sesungguhnya Muhammad itu orang gila.” Lalu dia berkata di dalam hati, “Andaikata aku mendatangi orang ini (Muhammad), siapa tahu Allah akan menyembuhkan penyakitnya melalui aku.” Dia pun menemui beliau seraya berkata, “Wahai …

Umar bin Abdul Aziz – Dunia mengalir di kedua tangannya tapi tidak memiliki tempat di hatinya

Ahmad bin Abu al-Hawari mengatakan, “Aku mendengar Abu Sulaiman ad-Darani dan Abu Shafwan berdebat tentang Umar bin Abdul Aziz dan Uwais al-Qarni. Abu Sulaiman berkata kepada Abu Shafwan, ‘Umar bin Abdul Aziz lebih zuhud daripada Uwais.’ Abu Shafwan berkata kepadanya, ‘Mengapa?’ Dia menjawab, ‘Karena Umar adalah raja dunia, lalu dia berzuhud di dalamnya.’ Abu Shafwan …

Detik-detik Terakhir Wafatnya Paman Nabi, Abu Thalib

Dalam Shahih al-Bukhari dari Sa’id bin al-Musayyib disebutkan bahwa ketika paman beliau, Abu Thalib dalam keadaan sekarat, Nabi Shallallahu ‘alahi wa Sallam mengunjunginya sementara di waktu yang sama di sisi paman beliau sudah ada Abu Jahal. Beliau Shallallahu ‘alahi wa Sallam bertutur kepada paman beliau, “Wahai pamandaku! Ucapkanlah ‘La ilaha illallah,’ kalimat yang akan aku …

Celaka kamu… apakah hanya untuk ini kamu kumpulkan kami

🌹Tema : Sirah Nabawiyah Ibnu Abbas berkata,  “Tatkala turun ayat وَأَنْذِرْ عَشِيْرَتَكَ الْأَقْرَبِيْنَ ‘Dan berilah peringatan kepada keluargamu yang terdekat’ (asy-Syu’ara’: 214), Nabi Shallallahu alaihi wa sallam naik ke atas bukit Shafa, lalu menyeru, ‘Wahai Bani Fihr! Wahai Bani ‘Adi!’ Seruan ini diarahkan kepada marga-marga Quraisy. Kemudian tak berapa lama, mereka pun berkumpul. Karena begitu …

Seandainya Mereka Meletakkan Matahari di Tangan Kananku dan Bulan di Tangan Kiriku

Ancaman dan ultimatum yang keras dari kaum Quraisy dirasakan berat oleh Abu Thalib, dia pun menyongsong Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam seraya berkata kepadanya, “Wahai keponakanku! Sesungguhnya kaummu telah mendatangiku dan mengatakan ini dan itu kepadaku. Maka kasihanilah aku dan dirimu. Janganlah engkau membebaniku dengan sesuatu yang tak mampu aku lakukan!” Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa …

Makkah Pernah dilanda Banjir Bandang, Ka’bah Hampir Ambruk

Makkah pernah dilanda banjir bandang, lima tahun sebelum kenabian, airnya meluap dan mengalir ke Baitul Haram, mengakibatkan bangunan Ka’bah hampir ambruk. Di samping sebagai sebuah peninggalan sejarah yang berumur tua, Ka’bah sering diserang oleh pasukan berkuda sehingga merapuhkan bangunan dan merontokkan sendi-sendinya. Dua alasan ini membuat orang-orang Quraisy terpaksa merenovasi bangunannya demi menjaga pamornya dan …

Mahar 20 Ekor Unta Muda untuk Khadijah

Ketika Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam pulang ke Makkah dan Khadijah melihat betapa amanahnya beliau terhadap harta yang diserahkan kepadanya, begitu juga dengan keberkahan dari hasil perdagangan yang belum pernah didapatinya sebelum itu, ditambah lagi informasi dari budaknya, Maisarah perihal budi pekerti beliau nan demikian manis, sifat-sifat yang mulia, ketajaman berpikir, cara bicara yang jujur …

Siapa yang Lebih Zuhud?

Ahmad bin Abu al-Hawari mengatakan, “Aku mendengar Abu Sulaiman ad-Darani dan Abu Shafwan berdebat tentang Umar bin Abdul Aziz dan Uwais al-Qarni (siapa di antara mereka yang lebih zuhud). Abu Sulaiman berkata kepada Abu Shafwan, ‘Umar bin Abdul Aziz lebih zuhud daripada Uwais.’ Abu Shafwan berkata, ‘Mengapa?’ Dia menjawab, ‘Karena Umar adalah raja dunia, lalu …

TALI KUAT YANG TIDAK AKAN TERPUTUS

Al-Auza’i berkata, “Teguhkanlah dirimu di atas Sunnah, berdirilah sebagaimana para sahabat berdiri, katakanlah sebagaimana yang mereka katakan, diamlah terhadap perkara yang mereka diamkan, dan tempuhlah jalan para salafmu yang shalih. Karena apa yang meliputi mereka juga akan meliputimu. Iman tidak akan lurus kecuali dengan perkataan. Perkataan tidak akan lurus kecuali dengan amal. Iman, perkataan, dan …

MAHAR 20 EKOR UNTA MUDA UNTUK KHADIJAH

Ketika Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam pulang ke Makkah dan Khadijah melihat betapa amanahnya beliau terhadap harta yang diserahkan kepadanya, begitu juga dengan keberkahan dari hasil perdagangan yang belum pernah didapatinya sebelum itu, ditambah lagi informasi dari budaknya, Maisarah perihal budi pekerti beliau nan demikian manis, sifat-sifat yang mulia, ketajaman berpikir, cara bicara yang jujur …

SELAMA 50 TAHUN SHALAT SHUBUH DENGAN WUDHU UNTUK SHALAT ISYA

Sa’id bin al-Musayyab Rahimahullah Utsman bin Hakim mengatakan, Aku mendengar Sa’id bin al-Musayyab mengatakan, “Tidaklah muadzin mengumandangkan adzan dari semenjak tiga puluh tahun melainkan aku telah berada di masjid.” Dari Abdul Mun’im bin Idris, dari ayahnya, dia mengatakan, “Sa’id bin al-Musayyab mengerjakan Shalat Shubuh dengan wudhu untuk Shalat Isya selama lima puluh tahun.” Sa’id bin …

Home
Akun
Order
Chat
Cari